Bhabinkamtibmas Polsek Mataram Dampingi PPL Berikan Edukasi petani Sayur

    Bhabinkamtibmas Polsek Mataram Dampingi PPL  Berikan Edukasi petani Sayur

    Mataram NTB - Bhabinkamtibmas Polsek Mataram Polresta Mataram Polda NTB Kelurahan Pagesangan Aiptu I Gede Gunartha mewakili Kapolsek Mataram AKP Mulyadi SH mendampingi Tim PPL Pertanian Kota Mataram guna memberikan Edukasi Pemumukan Pembibitan Terong dan Cabe Keriting di lokasi P2L Pagesangan Indah, KWT Sekar Melati, Kelurahan Pagesangan, Kecamataman Mataram, Selasa (12/11/2024) pagi.

    Tampak dalam kegiatan tersebut PPL Pertanian Kota Mataram Ibu Haznah didampingi Ketua KWT Sekar Melati Ibu Efrida dan Bhabinkamtibmas Pagesangan Aiptu I Gede Gunartha langsung meninjau lahan P2L serta memberikan edukasi pemupukan.

    PPL Kota Mataram Ibu Haznah mengatakan bahwa kunjungan ini untuk meninjau Lokasi dan memberikan edukasi pemupukan kepada anggota kelompok P2L Sekar Melati yang merupakan binaan Bhabinkamtibmas Pagesangan 

    “ Kami sangat berterimakasih selama ini pak Bhabin selalu membantu, terutama membina dan turun langsung memberikan semangat motivasi, semoga kekompakan dan sinergi ini terus terjaga dengan baik “ ucapnya.

    Kami juga berencana akan melakukan pembibitan kembali untuk jenis sayuran terong dan cabe kriting, yang selanjutnya bersama pak Bhabin mengimbau dan mengajak warga masyarakat di sekitar untuk gemar menanam tanaman dalam mendukung ketahanan pangan di pekarangan rumahnya, terangnya

    Sementara Aiptu Gunartha juga menambahkan edukasi yang diberikan sangat dibutuhkan kepada warga dan akan dilakukan pembibitan kembali tentunya sangat membantu anggota kelompok.

    “Mewujudkan ketahanan pangan dibutuhkan kebersamaan dan kami melalui Bhabinkamtibmas serta Babinsa siap mendukung program asta cita PResiden RI terkhusus di kelurahan Pagesangan secara umum di Kecamatan Mataram “, pungkasnya. (Adb) 

    ntb
    Syafruddin Adi

    Syafruddin Adi

    Artikel Sebelumnya

    Sempat Viral di Medsos Seorang ODGJ Berusaha...

    Artikel Berikutnya

    Lakukan Upayakan Preventif, Sat Resnarkoba...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Kapolri Tekankan Peran Penting Pemuda Muhammadiyah Dalam Wujudkan Indonesia Emas 
    Kapolri Beri Kenaikan Pangkat Anumerta ke Almarhum AKP Ulil Ryanto
    Kapolri Sebut Pengamanan Nataru Akan Dilakukan 141.443 Personel
    Hendri Kampai: Swasembada Pangan dan Paradoks Kebijakan
    Gili Trawangan, Lombok: A Tropical Paradise

    Ikuti Kami